"Dan ajaib, inilah yang jarang diketahui banyak orang, penyu
hanya memiliki satu pasangan selama hidupnya. Saat mereka kembali untuk
pertama-kalinya, mereka secara naluriah, akan jatuh cinta dengan penyu betina
yang dulu pertama kali ditemuinya. Saat membentuk barisan di pantai dulu, saat
kanak-kanak. Itulah yang akan menjadi pasangan sehidup-semati. Saat mereka
bertemu kembali, mereka akan melakukan tarian penyu. Setelah induk betina
bertelur, pasangan itu berpisah lagi. Menjelajahi samudera luas.
Musim berlalu, ketika musim kawin tiba, mereka akan kembali.
Kembali meski terluka, tidak peduli batok keras mereka retak, tangan-tangan
lumpuh. Kembali menemukan pasangannya dulu. Tidak tertukar. Tidak berganti.
Sejauh apapun mereka menjelajahi lautan. Sejauh apa pun mereka melihat sudut
dunia. Secantik apa pun penyu betina lain yang ditemukannya.
Mereka akan kembali. Kembali ke takdir pasangannya. Karena
itulah janji setia penyu. Terucapkan saat kaki-kaki kecil mereka, kaki-kaki
kanak-kanak mereka menuju lautan luas. Janji setia pada takdir pasangannya."
Tere Liye dalam “Sunset Bersama Rosie”
Kepenatan, keraguan, kebimbanganmu akan hilang, seiring tilawahmu yang kau baca perlahan.. #karenaQuranAdalahObat
Popular Posts
-
Langit senja mengukir sebuah harapan mentari menepi ucapkan salam angin berhembus,hempaskan lelah malampun mulai ting...
-
Bagian yang paling aku suka ini ni.. . . ini film jaman aku kecil lho sampe sekarang masih suka, suasananya aku suka banget soalnya dihutan...
-
Bagaimanapun juga, perpisahan selalu saja menyakitkan apapun itu bentuknya. Aku selalu berusaha merelakan sebuah perpisahan, aku belajar...